Batas Pendaftaran Lomba Karikatur Diperpanjang
(Int) |
PROFESI-UNM.COM - Batas pendaftaran peserta, lomba karikatur yang akan digelar Biro Kemahasiswaan Mahasiswa (BKM) De Art Studio Fakultas Seni dan Desain (FSD) diundur hingga 17 Maret yang semulanya 15 Maret. Hal ini dikarenakan banyaknya permintaan mahasiswa yang mendesak panitia untuk memperpanjang batas pendaftaran.
Ketua panitia, Amiruddin mengungkapkan selain permintaan dari mahasiswa, batas pendaftaran diperpanjang akibat minimnya mahasiswa yang mendaftar. “Pengunduran batas ini dikarenakan banyaknya teman-teman yang menghubungi saya, meminta agar batas pendaftarannya diundur kerana masih ada yang dalam tahap finishing. Dan melihat kondisi mahasiswa yang baru daftar jadi peserta masih bisa dihitung jari," ungkapnya.
Hal ini membuat salah satu peserta lomba, Renaldy, lega, dikarenakan karyanya yang masih dalam tahap penyelesaian. “Saya sangat mendukung keputusan tersebut, soalnya tidak semua mahasiswa dapat membuat karikatur dengan cepat. Mereka butuh waktu untuk memaksimalkan karya mereka, apalagi ini untuk diperlombakan dan dipamerkan”, jelas mahasiswa asal Makassar ini. (*)
*Reporter: Samti Binti Talip
Batas Pendaftaran Lomba Karikatur Diperpanjang
Reviewed by Thinkpedia Indonesia
on
05.51
Rating:
Tidak ada komentar: