Opening Ceremony SM-3T Berlangsung Meriah
Prosesi Penyambutan saat pembukaan porseni SM-3T di lapangan sepak bola Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNM, Senin (11/8) (Febri-Profesi) |
Ketua Panitia, Adri Harman, beharap bisa menjadikan peserta lomba berprestasi dan profesional. " Kami berharap, teman-teman peserta lomba bisa menjadikan ini selain sebagai ajang lomba, bisa juga menjadi orang-orang yang mampu berkomunikasi dengan baik, peka dan peduli kepada sesama serta mampu bersosial pada lingkungan yang majemuk," Harapnya.
Sementara itu, Dekan FIK Arifuddin Usman mengungkapkan apresiasinya menyambut kegiatan ini. " Semoga menjadi inspirasi dalam mengembangkan kegiatan keolahragaan dan mencerminkan adanya gabungan kecerdasan afektif dan spiritual," Ungkapnya.
Perlombaan yang akan dilaksanakan 11 Agustus hingga 17 Agustus ini, akan menampilkan kompetisi futsal, volly, takrow dan jenis lomba seperti Stand up comedy, vocal group, serta catur.(*)
*Reporter: Febriawan Djalil
Opening Ceremony SM-3T Berlangsung Meriah
Reviewed by Thinkpedia Indonesia
on
10.36
Rating:
Tidak ada komentar: