"Artis" Cilik Menyerang FBS dan FSD
Beberapa anak sedang diarahkan untuk pem- buatan film salah satu stasiun TV. (Oki-Profesi) |
Mereka adalah siswa dan siswi dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Melati Dharma Wanita Persatuan (DWP). Setibanya di lokasi dengan mengenakan kostum dokter, polisi, polwan dan penari, mereka yang berjumlah lebih dari 40 orang itu lalu beraksi. Para "artis" cilik itu mengubah kampus menjadi lokasi syuting film dan video klip. Tak ketinggalan, orang tua siswa dan crew turut ambil bagian.
Ternyata kejadian tersebut menjadi hiburan tersendiri bagi mahasiswa. Andi Usraini, mahasiswi jurusan Bahasa Inggris ini mengatakan bahwa mereka sangat lucu dan menghibur.”Ihh... mereka lucu sekali,” ucapnya.
Aksi pembuatan film ini dalam rangka mengisi salah satu stasiun acara di TVRI yang bakal ditayangkan bulan Juli mendatang. Wakil Kepala PAUD, Yustika Wati mengatakan, ia berharap melalui kegiatan ini jiwa seni siswa-siswi yang masih berumur tiga tahun tersebut dapat tumbuh.”Mudah-mudahan meraka bisa tumbuh menjadi anak-anak sholeh, berbakti kepada orang tua dan jiwa seninya muncul," harapnya.
Sebelumnya, mereka juga telah menginvansi gedung phinisi UNM, gedung Pascasarjana UNM, rumah jabatan rektor UNM serta pantai Losari. (*)
*Reporter: Oki Dwi Ramadian
"Artis" Cilik Menyerang FBS dan FSD
Reviewed by Thinkpedia Indonesia
on
06.22
Rating:
Tidak ada komentar: