Pencurian Lagi, Mobil Dosen Sejarah UNM Dibobol
Kaca Mobil milik salah satu dosen sejarah Muhammad Shaleh Majid dibobol maling, Kamis (6/3) (Katto - Profesi) |
Kali ini, tas milik Muhammad Risal, mahasiswa yang saat ini sedang dalam proses penyelesaian studi di FPsi itu raib dibawa kabur maling. Tas yang ia simpan di jok belakang mobil Nissan March bernomor polisi DD 27 MZ milik ayahnya yang ia gunakan dicuri dengan menghancurkan kaca sebelah kiri-belakang menggunakan batu bata. “Tas yang dicuri. Di dalamnya ada skripsiku,” kata Muhammad Risal.
Ayahnya yang juga dosen Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial (FIS), Muhammad Shaleh Majid pun langsung menyemprot para satpam kampus yang berkumpul di lokasi kejadian dengan kata-kata bernada tinggi. Ia menyesalkan dan mengkritik keamanan kampus yang tidak baik. Pasalnya, kasus serupa sudah sering kali terjadi.
“Ini kan kejadiannya di waktu ramai orang lalu-lalang seperti ini, masa bisa terjadi pencurian, dimana satpam?” kesalnya. Ia menegaskan, tindakan kriminal pencurian yang menimpa anaknya akan terus terulang bila Universitas Negeri Makassar (UNM) belum memperketat keamanannya seperti saat ini.
Koordinator Keamanan Menara Pinisi, Khaeruddin yang mendatangi lokasi kejadian, mengatakan, kejadian ini akan dilaporkan kepada Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum dan Keuangan (PR II) UNM, Nurdin Noni, untuk menetapkan kebijakan baru untuk lebih memperketat keamanan kampus. “Kami akan sampaikan ke PR II agar ia menambah personil satpam supaya ada yang berjaga khusus di lokasi parkiran ini,” terangnya. (*)
*Reporter: Khaerul Mustaan
Pencurian Lagi, Mobil Dosen Sejarah UNM Dibobol
Reviewed by Thinkpedia Indonesia
on
10.40
Rating:
Tidak ada komentar: