Himaprodi PGSD Akan Gelar Pesta Demokrasi
(ilustrasi) |
Menurut Salah satu Panitia Pelaksana, Heri Ismawanto, Musyawarah PGSD ini. Nantinya, akan berlangsung sengit karena akan ada beberapa kandidat yang dipastikan akan bersaing. “Perhelatan pesta demokrasi (mubes, red) ini, akan berlangsung sengit mengingat wacana yang berkembang hingga saat ini, ada beberapa nama yang digadang-gadang sebagai kandidat akan menjadi orang nomor satu di Himpunan yang merupakan Prodi paling terbanyak mahasiswanya di kampus (UNM, red) ini,” tutur mahasiswa eksponen 2011 ini.
Sementara itu Sekretaris Umum Himaprodi UPP PGSD Makassar periode 2012/2013, Firdaus, kepada Profesi mengatakan bahwa PGSD butuh Ketua yang benar-benar berkompeten untuk menakhkodai kepengurusan Himaprodi UPP PGSD Makassar. Tentunya, lanjut Daus, orang yang memimpin himpunan, harus benar-benar bersedia mengabdikan dirinya untuk himpunan. Bukan sekedar eksistensi atau hanya berdasar atas kepentingan yang lain dengan ambisi menjadi Ketua Himpunan nantinya.
“Ya, saya berharap kepada semua kader PGSD yang memang benar-benar berambisi di Himpunan ini, harus benar-benar bersedia mengabdi demi nama besar himpunan. Bukan berdasar atas kepentingan politik belaka, dengan memanfaatkan himpunan semata,” tegas pria asal Pangkep ini.
Senada dengan Firdaus, salah satu mahasiswa PGSD, Ardiansyah berharap agar ketua himpunan kedepannya murni dengan niat dan semangatnya sendiri untuk menjadikan himpunan lebih baik.
“Kalau hanya ingin numpang eksis, saya secara pribadi mengatakan bahwa himpunan bukan tempatnya untuk itu. Mengingat himpunan harus dipinpin oleh orang yang benar-benar memiliki visi yang jelas untuk PGSD, dan saya tekankan disini himpunan bukan untuk ajang coba-coba,” tegas mahasiswa eksponen 2011 ini. (*)
*Reporter: Azran Siara
Himaprodi PGSD Akan Gelar Pesta Demokrasi
Reviewed by Thinkpedia Indonesia
on
11.56
Rating:
Tidak ada komentar: