Hindari Bentrok Susulan, UNM Parangtambung Diliburkan
![]() |
Suasana bentrokan dikampus parangtambung, Kamis (2/10) (Febriawan Djalil - Profesi) |
Hal tersebut merupakan hasil rapat yang digelar pimpinan universitas bersama pimpinan fakultas sektor parangtambung pasca bentrokan. Menurut Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan, Heri Tahir, Kampus Parangtambung diliburkan hingga 7 September mendatang. "Keputusan itu telah disetujui Rektor dan mulai berlaku besok," ungkapnya.
Rapat yang digelar di gedung FMIPA itu juga menganggap keputusan meliburkan kampus agar kondisi kampus menjadi kondusif. "Pokoknya empat hari ini kampus harus benar-benar kosong, saya akan memastikan keamanan untuk mencegah mahasiswa masuk di area kampus," tegas Pakar Hukum Pidana ini.
Selain membahas keputusan meliburkan mahasiswa, rapat itu juga membahas tindak lanjut pemukulan mahasiswa FBS yang diduga menjadi pemicu bentrokan antar fakultas tersebut.
Hingga berita ini terbit pihak aparat kepolisian masih mencari dalang penyebab bentrok yang sempat mengganggu proses perkuliahan. (*)
*Reporter: Rachmad Wajo / Agung Rinaldy Malik
Hindari Bentrok Susulan, UNM Parangtambung Diliburkan
Reviewed by Thinkpedia Indonesia
on
12.52
Rating:

Tidak ada komentar: