Top Ad unit 728 × 90

Terbaru

recentposts

Menelepon di UNM Bakal Bebas Pulsa

Skema sederhana VoIP. (int)

PROFESI-UNM.COM - Dalam rangka mensejajarkan diri dengan perkembangan teknologi, sekaligus melek IT, Universitas Negeri Makasar melalui inovasi-inovasi yang dikembangkan ICT Center akan menerapkan jaringan komunikasi bebas pulsa. Komunikasi telepon yang lebih dikenal dengan Voice over Internet Protocol (VoIP) ini sementara diprakarsai oleh ICT Center UNM.

Ketua ICT Center, Rusli mengungkapkan, jika VoIP bisa benar-benar diterapkan di UNM maka komunikasi yang terjalin bisa lebih mudah. Hanya dengan terhubung ke jaringan internet UNM, maka civitas bisa memanfaatkannya untuk menelepon ke sesama pengguna VoIP. “Apalagi VOIP ini sangat mendukung penggunaan smartphone melalui sambungan 3G-nya, sebagai trigger,  tanpa perlu memangkas pulsa,” jelasnya.

Ia menambahkan, dalam komunikasi VoIP, pemakai melakukan hubungan telepon melalui terminal yang berupa PC atau telepon. Terminal akan berkomunikasi dengan gateway melalui telepon lokal. Hubungan antar gateway dilakukan melalui network IP.

Hingga saat ini, untuk pengadaan alatnya, universitas baru menyediakan enam perangkat telepon untuk diuji coba oleh ICT Center. Menurut Rusli, jumlahnya masih kurang dari jumlah ideal yang dibutuhkan. “Kita berharapnya, jika konfigurasinya nanti sudah ideal dan perangkat di masing-masing fakultas juga terpenuhi, maka penerapannya bisa sesegera mungkin,” tutupnya. (*)


*Reporter: Imam Rahmanto

Menelepon di UNM Bakal Bebas Pulsa Reviewed by Thinkpedia Indonesia on 07.50 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.