Direktur PPs UNM Lepas 11 Siswa PKL
Direktur PPs UNM, Jasruddin, saat melepas 11 siswa PKL. Pergantian siswa PKL dilakukan tiap enam bulan diikuti oleh siswa kelas XI. (ist) |
Dalam sambutannya, Jasruddin mengaku berterimakasih terhadap kinerja positif yang ditunjukkan oleh siswa tersebut. Dia mengatakan selama siswa PKL menjalankan tugasnya di PPs UNM beban kerja staff sangat terbantu. "Enam bulan mengabdi, mereka sudah seperti anak kami bahkan kita sudah menganggap mereka sebagai staff disini," ujarnya.
Lebih lanjut, dia berpesan agar pengalaman yang telah didapatkan selama mengabdi di PPs UNM dapat diaplikasikan dalam dunia kerja nantinya, mengingat persaingan lapangan pekerjaan kian ketat. "Keterampilan softskill yang sudah didapatkan di PPs UNM akan sangat menunjang sumber daya manusia ketika diluar," tambah Jasruddin.
Rombongan siswa PKL diterima di PPs UNM pada 22 Desember lalu. Mereka merupakan siswa kelas XI yang mengambil mata pelajaran praktik lapangan yang terdiri dari beberapa jurusan diantaranya, perkantoran, akuntansi, teknik komputer dan jaringan dan parawisata.
Salah satu siswa PKL, Rahma mengungkapkan dirinya mengaku bersyukur dapat menimba ilmu di PPs UNM. Dia mengatakan selama melaksanakan tugas sekolah di PPs UNM, ada banyak pengalaman baru yang didapatkan. (*)
*Reporter: Yeni Febrianti
Direktur PPs UNM Lepas 11 Siswa PKL
Reviewed by Thinkpedia Indonesia
on
04.10
Rating:
Tidak ada komentar: